Rabu, 23 Februari 2011

Apa Itu Sehat?

Sehat yaitu suatu kondisi normal sesuai dengan standar yang diterima untuk kriteria tertentu berdasarkan jenis kelamin dan komunitas masyarakat.

Sehat juga bisa dikaitkan dengan berfungsinya secara baik organ dalam tubuh manusia, bagaimana sehat secara sosial?
Sulit rasanya untuk menentukan ukurannya, karena banyak faktornya seperti sistim sosial dengan segala interaksinya termasuk keamanan sosial dari negara.
maka jika organ tidak berfungsi sebagaimana mestinya maka seseorang akan dikatakan kurang atau tidak sehat secara standar tertentu.

Konsep sehat menurut World Health Organization ( WHO ) meliputi 3 unsur, yaitu fisik, mental dan sosial. Secara fisik yang dimaksud sehat sudah disebutkan diatas, berfungsinya organ tubuh secara baik. Sehat secara mental hanya bisa diketahui dengan serangkaian instrumen Psikiatri.

PENYAKIT
Berbicara sakit tentu tidak akan bisa lepas dari penyakit, termasuk faktor – faktor penyebab penyakit.

Faktor Agen
Gizi seperti karbohidat, protein, lemak dan vitamin termasuk agen yang sering berperan dalam timbulnya penyakit. Maksudnya kelebihan dan kekurangan salah satu atau lebih dari gizi diatas akan menyebabkan penyakit. Misal kekurangan vitamin C akan menyebabkan sariawan, kelebihan lemak dapat meyebabkan sakit jantung.

Faktor Lingkungan
Kemajuan peradaban yang diciptakan manusia menimbulkan pula efek negatif bagi kesehatan, salah satunya perkembangan yang begitu pesat disektor industri telah menyebabkan polusi, muncul dan tumbuhnya industri kendaraan yang orang dengan mudah memiliki kendaraan bermotor memberi andil cukup besar kotornya udara, disamping tidak terkontrolnya tingkat emisi pembuangan gas kendaraan bermotor.

Faktor Manusia
Jumlah penduduk yang terus meningkat menuntut tersedianya fasilitas untuk hidup lebih banyak seperti sandang, pangan, rumah, air bersih, MCK sehingga merubah keseimbangan ekosistem lingkungan. Kerusakan lingkungan dan tidak tersedianya kebutuhan hidup dalam jumlah yang cukup menyebabkan timbulnya penyakit.

Penanganan Komprehensif
Kondisi sehat dan bebas penyakit menjadi keinginan semua orang, maka dari itu untuk menciptakannya perlu tindakan multifungsional. Perlunya agen– agen penyakit termasuk tindakan kuratif .

dikutip : http://id.shvoong.com/medicine-and-health/1982159-apa-itu-sehat/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar